Selasa, 27 Desember 2016

Jangan Pernah Remehkan Mitos Tentang Keranda Mayat


Keranda mayat mungkin hanya benda sederhana yang bentuknya ya begitu-begitu saja. Tapi, di balik itu, benda satu ini mengandung satu makna besar. Ya, apalagi kalau bukan kematian. Benda ini adalah satu-satunya kendaraan terakhir menuju tempat abadi, di mana manusia takkan bisa kembali lagi. Bentuknya biasa, tapi keranda jadi semacam pengingat hebat akan kematian.

Mungkin lantaran identik dengan kematian, orang-orang pun kemudian mengistimewakan keranda ini. Maksudnya adalah memperlakukannya secara baik serta dirawat betul-betul. Tak hanya itu, keranda sendiri juga memiliki mitos-mitos yang masih begitu dipercaya sampai hari ini. Bahkan di beberapa tempat, masyarakatnya sama sekali tak berani macam-macam dengan mitos itu. Jangankan menyangkal, membatin saja tidak berani mereka lakukan lantaran segan.

Percaya mitos memang kuno dan konyol sih, tapi untuk yang satu ini, mungkin ada baiknya disikapi dengan pandangan yang berbeda. Pasalnya, beberapa di antaranya memang sungguh terjadi. Lalu, seperti apa mitos soal keranda ini? Simak ulasannya berikut.

Bunyi Berisik Keranda, Tanda Kematian Datang

Menurut mitos yang ada, kematian itu bisa dibaca lewat beberapa hal. Misalnya saja adalah burung gagak yang hinggap di rumah seseorang. Kabarnya, kalau sampai hal itu terjadi, maka salah satu penghuni dari rumah yang dihinggapi gagak itu akan meninggal keesokan harinya. Selain gagak, mitos kematian katanya juga bisa dilihat dari keranda.

Jadi, seumpama kamu mendengar suara-suara berisik di ruang yang di dalamnya menyimpan keranda, maka hal tersebut dipercaya sebagai lonceng kematian. Maksudnya, akan ada orang yang meninggal tak lama lagi. Agak konyol ya, tapi yang semacam ini cukup sering terjadi. Kalau tak percaya, silakan tanyakan fenomena ini kepada para sesepuh alias orang-orang tua.

Mitos Mimpi Tentang Keranda

Jika mimpi dengan artis saja sangat mungkin terjadi, maka tidak menutup kemungkinan kita juga bakal mengalami kejadian bawah sadar yang berkaitan dengan keranda. Nah, seumpama mengalami hal ini, maka sebaiknya harus berhati-hati. Ya, mimpi yang berkenaan dengan keranda dipercaya jadi pertanda hal-hal buruk.

Pertanda buruk dari mimpi keranda ini meliputi banyak hal, misalnya adalah isyarat kematian diri sendiri dan orang lain, rejeki seret, susah jodoh dan lain sebagainya. Meskipun begitu, banyak orang yang menganggap mimpi keranda ini justru bermakna sebaliknya. Soal mimpi ini kembali ke masing-masing orang. Namun, mimpi kadang memang isyarat yang mungkin akan terjadi.

Keranda Terbang dan Mengeluarkan Bebauan Harum

Kalau dalam film sih percaya ada keranda bisa terbang, tapi kalau di dunia nyata tentu tidak ya. Harusnya memang seperti itu, namun pada kenyataannya fenomena keranda terbang ini cukup lazim lho. Kalau tak percaya coba googling, kamu akan mendapatkan banyak artikel berita soal keranda yang bisa melayang sendiri itu. Soal keranda terbang, hal tersebut juga punya mitosnya sendiri.

Dikatakan ketika melihat keranda terbang, maka sama halnya seperti mendapati burung gagak di rumah orang. Ya, itu jadi pertanda akan datangnya kematian. Yang lebih menakutkan adalah seumpama keranda ini tiba-tiba muncul di depan rumah, maka hal tersebut diyakini sebagai panggilan kematian untuk salah satu penghuninya. Fenomena keranda terbang sendiri biasanya disertai bebatuan bunga-bunga dan kapur barus yang khas dengan mayat.

Jangan Pernah Mencoba Tidur di Atas Keranda

Keranda adalah benda keramat meskipun bentuknya mungkin seperti itu. Makanya, anjuran yang ada soal keranda ini adalah selalu memperlakukannya dengan baik. Termasuk tidak menjadikannya sebagai lelucon atau sejenisnya. Misalnya saja dengan bermain-main di sekitar keranda atau bahkan berani tidur di atasnya. Ketika hal tersebut terjadi, maka bersiap-siaplah mendapatkan hal-hal buruk.

Mitos mengatakan barang siapa tidur di atas keranda, maka ia bakal dihantui sejadi-jadinya. Tak hanya lewat mimpi, tapi di waktu-waktu yang tak terduga. Kenapa yang demikian terjadi? Hal tersebut tak lain karena keranda lekat dengan kematian dan juga mayit-mayit. Mitos ini juga agak mengada-ada kesannya, tapi sebaiknya jangan pernah dicoba.

Meskipun mitos-mitos soal keranda ini begitu kuat, namun pada akhirnya keputusan untuk mempercayainya kembali ke masing-masing orang. Tapi, terlepas dari apakah kita percaya atau tidak, ada baiknya kita memandang lain benda ini. Maksudnya dengan menganggap benda ini tak hanya sebagai seonggok barang mati, melainkan pengingat kita akan kematian. Dengan begitu, mungkin kita akan selalu bisa tersadarkan.

Onebetqq.com Agen Bandar Poker | Bandar Poker | Bandar Poker Online | Domino 99 | BandarQ Terpercaya
Sumber : http://terselubung.in/jangan-pernah-remehkan-mitos-tentang-keranda-mayat/

1 komentar:

  1. SELAMAT DATANG DI WWW.WSD88QQ(.)COM SITUS BANDARQ TERBAIK

    MENYEDIKAN 7 PERMAINAN DALAM 1 AKUN / ID :
    - SAKONG ( 3 RAJA ) NEW GAME
    - POKER
    - BANDARPOKER
    - CAPSASUSUN
    - ADUQ
    - BANDARQ
    - DOMINO99

    * MINIMAL DEPO Rp. 20.000,-
    * MINIMAL WITHDRAW Rp. 20.000,-
    * BONUS REFFERAL 20%
    * BONUS TURNOVER 0,3% 1 kali sehari

    Proses Deposit & Withdraw Cepat !!
    Pelayanan 24 Jam,
    Daftar - Depo - Main - dan Withdraw Jutaan Rupiah

    BalasHapus